Dandim 0304/Agam Letkol Czi Renggo Yudi Ariesko,S.E.,M.M. diwakili oleh Danramil 03/Lubuk Basung mayor Arh Zulakmal menghadiri Upacara Hari Sumpah Pemuda ke 95 Tahun 2023 di lapangan Kantor Bupati Agam Jalan Mohamad Zam Padang Baru Kecamatan Lubuk Basung Kabupaten Agam. Sabtu (28/10/2023)

Upacara Hari sumpah pemuda ke 95 Tahun 2023 tersebut di pimpin oleh Dr Andriwarman Bupati Agam Sekaligus Sebagai Inspektur Upacara, adapun yang bertindak sebagai Perwira Upacara Letda Inf Edwar Danunit Intel Kodim 0304/Agam dan Komandan Upacara Letda Inf Abdul Malik Wadan Ramil 03/Lubuk Basung.

Upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 95 Tahun 2023 Bertema "BERSAMA MAJUKAN INDONESIA", guna mengenang perjuangan para pemuda-pemudi yg berperan dalam memperjuangkan kemerdekaan.

Dalam kegiatan tersebut Turut hadir Ketua DPRD Kab. Agam Dr. Novi Irwan, M.Sc. beserta Anggota, kapolres Agam Di wakili Waka polres Kompol Andrizal Gucci, Ketua DPRD kab Agam Dr Novi irwan MM, Kejari Agam diwakili oleh Kasubsi Intel Angga Karana, Ketua pengadilan Agama lubuk basung Armen Gani S.ag MA, Forkopimda Kab. Agam atau yang mewakili, Para Asisten Pemda, OPD Kab. Agam, Pers dan Tamu Undangan Lainnya.


DANDIM 0304/AGAM

PEJABAT KODIM

WEB LINK