Dandim 0304/Agam Letkol Czi Renggo Yudi Ariesko,S.E.,M.M. di wakili oleh Mayor Czi. Nuryetrizal mengahadiri kegiatan Penanaman Pohon seluruh Indonesia secara serentak dalam rangka peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2023. bertempat di Pantai Torpedo Jorong Ujung Labung Nagari Tiku V Jorong Kecamatan Tanjung Mutiara Kabupaten Agam. Rabu (23/08/2023)

Penanaman Pohon seluruh Indonesia secara serentak dalam rangka peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2023 dengan tema "LESTARIKAN, NEGERI PENGHIJAUAN SEJAK DINI", Penanaman pohon tersebut secara serentak dilaksanakan oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.

Giat ini dihadiri Bupati Agam diwakili oleh Ir. Arif Restu M.si Kadis Lingkungan Hidup, Dandim 0304 Agam di wakili oleh Mayor Czi. Nuryetrizal, Kapolres Agam diwakili oleh Wakapolres Agam Kompol Andrizal Guci, SH.MH, Kepala Dinas Pertanian Ir. Afniwirnan, KPLH Agam Raya diwakili oleh Kasi PKSDAE Yon Freddy, S.Hut, Kabag Ops Polres Agam Kompol Yulandi Rusadi, SH, Kabag Sumda Polres Agam Akp Malkani, SH., MH, Iptu Mukhlis PLH. Kasat Polair Polres Agam, Edo Aipa Pratama Putra, S.IP,Camat Tanjung Mutiara, IPTU Nofriandy, SH Kapolsek Tanjung Mutiara, Danramil 04 Agam diwakili oleh Peltu Antonis, Danpos AL Pelda Sugeng Sumedi, Personil Polres, Personil TNI AD, Personil TNI AL, Personil Polsek, Serta Bhayangkari Polres dan Polsek.

Adapun jumlah bibit pohon yang ditanamkan dilokasi Pantai Torpedo Jorong Ujung Labung berjumlah 500 batang bibit.

Dimana kegiatan penanaman Pohon serentak dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI yang ke-78 ini bertujuan sebagai wujud kepedulian dan kecintaan bersama dalam menjaga bumi dari pemanasan global dan perubahan iklim. Dengan menanam pohon dan merawat dengan baik diharapkan nantinya akan berdampak positif bagi kesejahteraan Masyarakat dan untuk kelestarian alam dalam memperbaiki sumber daya air mengantisipasi banjir tanah, longsor dan erosi.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan bibit pohon secara simbolis, adapun bibit pohon yang ditanam 500 pohon diantaranya jenis pohon pohon cemara, pohon mahoni dan pucuk merah. Kegiatan penanamn pohon bersama ini dilakukan oleh Personel Gabungan TNI-POLRI serta Masyarakat setempat.


DANDIM 0304/AGAM

PEJABAT KODIM

WEB LINK