Medan yang agak sulit, Anggota Kodim 0304/Agam di Pra TMMD ke-117 bersama masyarakat lakukan mobilisasi Bahan Bakar Minyak (BBM) untuk kebutuhan alat berat di lokasi pelaksanaan pembukaan jalan Jorong Kampeh Nagari Simarosok Kecamatan Baso Kabupaten Agam. Senin (03/07/2023)

Meski kondisi medan jalan agak sedikit sulit, namun Anggota Kodim 0304/Agam bersama masyarakat terus berupaya langsir BBM bisa sampai di lokasi kegiatan Pra TMMD ke-117 Tahun 2023 ini.

“BBM yang di langsir ini untuk kebutuhan alat berat dan di lokasi harus kita siapkan stoknya agar tidak berhenti pekerjaan”

Dengan adanya BBM jenis solar yang di langsir kelokasi Pra TMMD untuk kebutuhan alat berat berupa Excavator 2 unit. “Jadi BBM memang harus standbay di lokasi, yang di fungsikan untuk pekerjaan pembukaan jalan” terangnya.

Kenapa musti harus di standbaykan BBM di lokasi, karena cuaca tidak bisa di prediksi dan belum tentu setiap hari cuaca bagus, nah dengan kondisi cuaca sekarang bagus, maka di manfaatkan untuk melangsir BBM ke lokasi.

Selain itu medannya agak sulit, ketika sudah hujan, kendaraan bakalan sulit bisa masuk kelokasi, sehingga dengan kondisi cuaca bagus bisa di langsir BBM.

“Stok BBM yang kita siapkan di lokasi ini supaya tidak terkendala ketika ada kebutuhan BBM serta pekerjaan tidak terhenti dan segala sesuatu yang akan di kerjakan perlu di siapkan sejak dini agar tidak terkendala pada saat memulai pekerjaan, antisipasi dari awal itu sangat penting di lakukan. Ungkapnya.


DANDIM 0304/AGAM

PEJABAT KODIM

WEB LINK