Babinsa Koramil 10/Matur Kodim 0304/Agam Sertu Yurhendri menghadiri acara pengajian Israk Mi’raj di Mesjid Takwa Kampung Taksia Jorong Banda Gadang Nagari Matur Hilir Kecamatan Matur. Kamis (16/02/2023).

Pengajian dalam rangka Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW kali ini bersama Ustad M Arif Tuanku Bandaro Sati dari padang pariaman, Babinsa Sertu Yurhendri Koramil 10/Matur, Camat Matur, Wali Nagari Matur Hilir, Wali Jorong Se Nagari Matur Hilir, Ninik Mamak, Majelis Talim dan Masyarakat Setempat.

 

Ustad M Arif Tuanku Bandaro Sati menyampaikan peristiwa Isra’ Mi’raj yang merupakan suatu mukjizat yang sangat luar biasa dan hanya dialami oleh Baginda Nabi Besar Muhammad SAW dan peristiwa ini juga mengandung makna tentang penghambaan diri manusia kepada pencipta alam semesta sekaligus perintah langsung untuk melaksanakan ibadah shalat dan menjauhi segala larangan-larangannya.

 

“Dengan demikian melalui peringatan Isra Mi’raj ini, semoga kita semua dapat terus bersyukur atas segala nikmat yang diberikan, serta ikhlas dan tawakal untuk menghadapi ujian, untuk itu mari tingkatkan keimanan dan ketaqwaan beribadah, ”Ajaknya.

 

Sementara itu Babinsa Sertu Yurhendri Koramil 10/Matur mengungkapkan peringatan Isra Mi’raj merupakan pencerahan jiwa untuk selalu mengimplementasikan nilai-nilai shalat dalam kehidupan kita sehari-hari.

 

Selain itu, momen ini sangat tepat untuk memacu dan meningkatkan kualitas diri dalam pengabdian kepada Bangsa dan Negara, ”Pungkas Sertu Yurhendri.


DANDIM 0304/AGAM

PEJABAT KODIM

WEB LINK