Babinsa Koramil 08/Biaro Kodim 0304/Agam Serka Hendro Manurung mengimbau masyarakat di Nagari binaannya untuk menjaga pola hidup sehat dan tetap waspada penularan Virus Corona (Covid-19) dengan selalu mengedepankan Protokol Kesehatan yakninya selalu menggunakan masker apabila melaksanakan kegiatan diluar rumah. Selasa (16/11/21).

Berlokasi di salah satu halaman rumah warga di Nagari Lambah jorong Lambah Tangah Kecamatan Ampek Angkek Kabupaten Agam. Serka Hendro Manurung meminta warga masyarakat untuk lebih memahami dan mengerti akan keharusan memakai masker pada saat melakukan kegiatan di luar rumah dan saat bersosialisasi dengan banyak orang untuk mengurangi resiko tertular Virus Corona (Covid -19).

Serka Hendro Manurung menjelaskan, ” memakai masker adalah salah satu cara yang elektif untuk menangkal penularan Virus Corona dan di barengi dengan selalu mencuci tangan setiap selesai bepergian serta menghindari kerumunan dan yang tak kalah pentingnya selalu menjaga pola hidup sehat.

Selanjutnya Serka Hendro Manurung juga mengajak masyarakat untuk aktif menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga lingkungan tempat tinggal menjadi aman dan nyaman, disamping itu juga warga agar menjaga kekompakan, kebersamaan dan menjaga kerukunan antar umat beragama, walaupun berbeda suku agama, budaya daerah, ini adalah langkah untuk menciptakan kerukunan ditengah Pandemi Covid -19, pungkasnya


DANDIM 0304/AGAM

PEJABAT KODIM

WEB LINK