Jum’at (24/06/2021).Melihat antusiasme masyrakat kota Bukittinggi dan Kabupaten Agam yang sangat tinggi dalam pelaksanaan kegiatan Vaksinasi ini Kodim 0304/Agam bekerja sama dengan Polres Bukittinggi RSUD Kota Bukittinggi RST TK IV.01.07.05 Kota Bukittingi dan Rumah sakit Otak Bukittinggi akan melaksanakan serbuan Vaksinasi Covid-19 Mulai Tanggal 26 juni s.d 29 Juni 2021 bertempat di Lapangan Wirabraja Kodim 0304/Agam.

Rapat yang dilaksanakan Di Aula I Kodim 0304/Agam ini merencanakan Berapa Vaksin yang telah di siapkan dinas Kesehatan Bukittinggi dan juga bagai mana mekanisme pelaksanaanya nantinya. Kegiatan ini juga sebelumnya sudah terselengara dari mulai tanggal 21 Juni 2021 sampai dengan sekarang karena antusias masyrakat yang sangat tinggi untuk melaksanakan vaksinasi ini maka Dandim 0304/Agam Kapolres Kota Bukittinggi dan Forkopimda kota Bukittinggi menginisiasi penambahan hari pelaksanaan Vaksin tersebut.

Dandim 0304/Agam Letkol Arh Yosip Brozti Dadi. S.E., M.Tr(Han) menjelaskan melihat antusiasme masyrakat Kota Bukittinggi yang sangat tinggi karena itu kita bekerjasama dengan Polres Kota Bukittinggi menambah hari pelaksanaan Vaksinasi ini, ini juga sudah sesuai perintah dari Komando Atas yaitu Korem 032/Wbr agar melaksanakan Vaksinasi kepada masyrakat. Dan ketersedian Vaksinasi juga sangat mendukung atas lancarnya program ini. yang sampai saat sekarang ini masih 290 vial  di Dinas Kesehatan Bukittinggi atau dapat diberikan untuk 2900 orang.

Kegiatan ini juga di ikuti seluruh Danramil Kodim 0304/Agam dan juga Kapolsek Polres Kota Bukittinggi Dan kegiatan ini juga sudah disepakati akan dilaksanakan Mulai Tanggal 26 juni s.d  29 Juni 2021 bertempat di Lapangan Wirabraja Kodim 0304/Agam mulai Pukul 08.00 Wib sampai dengan Selasai

DANDIM 0304/AGAM

PEJABAT KODIM

WEB LINK