Bertempat di Jln Labuoh Luruih, Nagari Koto Gadang,Kecamatan IV Koto Kabupaten Agam Babinsa Koramil 09/IV Koto bersama Santriwan Santri Wati Pondok Pesantren H.Abdul Karim Syu'aib Bahu membahu memasukan Sekam Padi kedalam karung yang nantinya akan ditanami Strobery.Sabtu(19/02/2022)

Serka Bustamar babinsa Koramil 09/IV Koto menjelaskan kami 9 orang anggota babinsa Koramil 09/IV Koto melaksanakan inovasi dengan mengajak Santriwan Santri Wati Pondok Pesantren H.Abdul Karim Syu'aib Guguak Randah Nagari Guguak Tabek Sarojo Kec. IV Koto Kab. Agam. Untuk melaksanakan penanaman Strobery dilahan Kosong Pondok Pesantren H.Abdul Karim Syu'aib.

Dalam kesempatan ini kami memasukan sekam bekas padi yang kami dapat dari Petani padi disekitaran wilayah Koramil 09/IV Koto setelah itu kami akan menyampurkan dengan tanah yang bagus.harapan kami selain menuntut ilmu para Santriwan Santri Wati Pondok Pesantren H.Abdul Karim Syu'aib memiliki pengetahuan dalam bertani khususnya penanaman strobery beserta perawatanya nantinya.ujar Pimpinan Ponpes, Buya H Abu Bakar Siddiq

 

Pimpinan Ponpes, Buya H Abu Bakar Siddiq menyambut baik dengan kegiatan inovatif yang diadakan Kodim 0304/Agam melalui Koramil 09/IV Koto dan kedepanya semoga bermanfaat untuk kami dan juga Anggota KOdim 0304/Agam.

 


DANDIM 0304/AGAM

PEJABAT KODIM

WEB LINK