Pada Hari Kamis (29/04/2021) Babinsa Koramil 09/Tilatang Kamang Kodim 0304/Agam menghadiri acara Subuh Bejamaah dan peresmian Surau Tahfizul Qur’an serta pembangunan perpustakan ambacang Nagari Magek yang bertempat di Mushola Ruhama jorong Ambacang nagari Magek Kec Kamang Magek.

Kegiatan ini juga dihadiri Oleh Buya H.Mayeldi Ansharullah,SP Datuak Marajo Gubernur Sumbar (beserta rombongan), Anggota DPRD Kab.Agam (beserta rombongan), Camat Kamang Magek (beserta staf),Ketua KUA Kec.Kamang Magek, Wali nagari koto magek (beserta perangkat), Babinsa Koramil 07/Tilkam,Babinkamtibmas Polsek Tilatang Kamang, Bamus nagari, Nyiak jorong koto ambacang, Niniak mamak, Alim ulama, Cadiak pandai, Bundo kanduang.

Dalam Tausyiah nya Gubernur Sumatra Barat H.Mayeldi Ansharullah,SP Datuak Marajo menyampaikan pembangunan Surau Tahfizul Qur’an dan pembangunan perpustakan ambacang Nagari Magek bertujuan agar untuk menciptakan pemuda pemudi bertindak dan bekerja sesuai ajaran Al qur’an agar nantinya dapat berguna bagi Sumbar dan Indonesia. Apalagi dengan perkembangan teknologi sekarang ini banyak anak anak kita sekarang lebih memilih bermain media social dari pada membaca Alqur’an. Untuk itu kita mintakan peranan orang tua dalam mengawasi anaknya agar rajin mengaji dan menghidupkan/menyemarakan surau Tahfizul Qur’an dan juga perpustakan ambacang Nagari Magek ini.

Ia juga kembali mengingatkan agar para perantau mengurungkan niatnya untuk mudik ke kampung halaman. Para pemudik diminta tidak pulang karena pemerintah memberlakukan penyekatan di perbatasan daerah. Kita sudah melakukan rapat dengan Kapolda Sumbar, Kejati, dan Danrem 032/WBR. Kita tentu memberikan dukungan dan benar-benar bersinergi untuk itu. Lanjutnya.


DANDIM 0304/AGAM

PEJABAT KODIM

WEB LINK