Kodim 0304 Agam memfasilitasi pelaksanaan Program Vaksinasi Covid-19 yang familiar dikenal dengan "Serbuan Vaksin Covid-19 Kodim 0304 Agam", kegiatan ini bekerjasama dengan Rumah Sakit TNI AD TK IV Bukittinggi, Polres Bukittinggi, Pemerintah Kota Bukittinggi dan Pemerintah Kabupaten Agam yang berlokasi di Lapangan Wirabraja atau Lapangan Kantin.Jum’at (13/08/2021)
cukup tinggi antusias warga yang datang ke lokasi kegiatan Serbuan Vaksin Covid-19 Kodim 0304 Agam. Peserta sasaran vaksin ini tidak hanya dari kalangan rumah tangga, tetapi kalangan supir ojek online, mahasiswa dan pekerja memiliki animo besar untuk menerima suntikan vaksin itu.
Diketahui, pelaksanaan program Serbuan Vaksin Covid-19 Kodim 0304 Agam ini gratis didapatkan masyarakat dengan cukup membawa kartu identitas diri serupa KTP/SIM, jika anak berusia minimal 12 tahun ke atas dapat membawa Kartu Keluarga (KK) orang tuanya.
Terkait program Serbuan Vaksin Covid-19 Kodim 0304 Agam ini Dandim 0304/Agam Letkol Arh Yosip Brozti Dadi S.E., M.Tr(Han) menjelaskan 2 bulan belakangan ini kita sudah melaksanakan kegiatan ini secara terus menerus dimana kegiatan ini merupakan program Komando atas kita yaitu Printah Panglima TNI dalam rangka percepatan Indonesia terbebas dari Pandemi Covid-19.
Dua bulan yang lalu juga secara terus menerus kita laksanakan program vaksinasi tahap pertama bagi masyrakat dan 3 minggu belakangan ini kita sudah memasuki Vaksinasi Tahap Kedua akan tetapi masi banyak nya masyrakat yang meminta untuk di adakan lagi Vaksinasi tahap pertama kita dari Kodim 0304/Agam sudah juga memvasilitasi dan untuk hari ini tanggal 13 Agustus 2021 sampai dengan 15 Agustus 2021 mari seluruh masyrakat untuk melaksanakan Vaksinasi ini di Lapangan wirabraja ini kita telah menyiap kan Vaksinasi Sinovac Dosis pertama dan kedua dan Astrazeneka Dosis kedua.Pungkas Dandim 0304/Agam