Rabu (05/05/2021). telah di laksanakan Apel gelar pasukan Oprasi ketupat Singgalang Tahun 2021 di Halaman depan Mako Polres Kabupaten Agam.
Kapolres Agam, AKBP Dwi Nur Setiawan mengatakan, 10 pos pengamanan tersebut terdiri dari tiga pos PAM dengan lokasi di Simpang Gudang Manggopoh, Matur dan Simpang Maninjau atau kelok satu.
Sedangkan lima pantau dengan lokasi pos pertama di Pasir Tiku, pos kedua di Pasar Lama Lubuk Basung, pos kedua di Muko-Muko, pos empat di Linggai Park, pos lima di Lawang dan Lawang Park.
Sementara pos sekat dibentuk di dua lokasi yaitu, perbatasan Agam dengan Kabupaten Pasaman Barat, tepatnya di Palembayan dan di Gasan perbatasan Agam dengan Kabupaten Padang Pariaman.
“Operasi Ketupat dilakukan selama 12 hari dimulai pada 6-17 Mei 2021. Untuk pengamanan ini kita mengerahkan 200 personil gabungan dari Polisi TNI, Satpol PP, Dishub dan Dinkes,” ujarnya usai apel siaga operasi ketupat yang digelar di halaman Mako Polres Agam
Sementara itu, Bupati Agam Andri Warman menambahkan pemerintah mengambil kebijakan larangan mudik pada perayaan Idul Fitri 2021. Hal itu untuk mencegah penularan Covid-19 di Kabupaten Agam.
“Kebijakan ini sudah sesuai dengan kebijakan provinsi dan pusat, hal itu untuk mencegah penularan klaster COVID-19 baru di daerah Agam,” katanya.
Pihaknya mengimbau warga untuk tetap menjaga protokoler kesehatan dengan cara mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker dan lainnya. “Jangan berkerumun dan selalu patuhi protokol kesehatan,” tutupnya.