Komandan Kodim 0304/Agam Letkol Arm Bayu Ardhitya Nugroho, S.H., M. Han. memberikan Jam Komandan kepada seluruh Personil Kodim 0304/Agam dan di ikuti oleh Perwira Staf, Danramil Jajaran Dim 0304/Agam dan PNS Kodim 0304/Agam. Senin (03/06/2024)

Dalam Jam Komandan tersebut, Dandim memberikan arahan dan penekanan terhadap beberapa hal yang menjadi fokus penting dalam pelaksanaan tugas Kodim 0304/Agam, karena kedepan masih sangat banyak baik itu program maupun non program antara lain masalah pompanisasi, saya harapkan kegiatan tersebut harus segera di laksanakan di lapangan, tolong untuk rekan - rekan Babinsa terkait pompanisasi segera di ambil dokumentasi nya dan di laporkan.

Disamping itu Dandim memberikan jam komandan terkait tentang semangatnya prajurit dalam membantu bencana alam yang ada di wilayah Kodim 0304/ Agam serta Dandim sangat bangga melihat prajurit saya yang sangat semangat dalam menjalankan tugas di lapangan untuk membantu masyarakat yang tertimpa musibah Banjir Lahar Dingin/ Galodo di wilayah Kodim 0304/ Agam.

Dandim juga menekankan kepada seluruh personel untuk menghindari pelanggaran serta di harapkan kepada seluruh anggota jangan ada lagi yang menggunakan narkoba atau barang haram tersebut yang dapat merugikan diri sendiri maupun nama baik satuan. hindari pelanggaran dan mari bersama - sama kita bersyukur dengan apa yang telah di berikan Tuhan kepada kita semua.

Mari kita berbuat yang positif, mari kita menata berusaha mengatur ekonomi kita dengan sebaik - baiknya dan jangan lupa bersyukur, sesuaikan kemampuan kita. Saya tidak melarang anggota mencari tambahan di luar, tapi carilah tambahan yang positif.

Kemudian di dalam Asrama kita akan di bangun Dapur Sehat, masalah dapur tersebut di atur bagian Log. kalau bisa yang nyetok bahan sayuran di Dapur Sehat tersebut dari anggota kita sendiri, sehingga dapat membantu perekonomian keluarga Anggota Kita yaitu Anggota Kodim 0304/Agam.

Lebih lanjut Dandim juga menyampaikan Yang paling terakhir pada siang ini, Pangdam akan makan siang di wilayah Kodim 0304/Agam dan untuk PAM rute di atur dengan baik serta masalah di wilayah tolong selalu di pantau dan di laporkan kejadian yang ada di lapangan. Tegasnya.


DANDIM 0304/AGAM

PEJABAT KODIM

WEB LINK