Dalam rangka mendukung kebijakan Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dalam Kabinet Merah Putih, Dandim 0304/Agam Letkol Arm Bayu Ardhitya Nugroho, S.H., M. Han, kembali melaksanakan uji coba pembagian Makanan Tambahan Bergizi Gratis di wilayah Kodim 0304/Agam.
Uji coba pembagian Makanan Tambahan Bergizi Gratis di Wilayah Kodim 0304/Agam dilakukan tersebut, dalam rangka mendukung kebijakan Presiden Republik Indonesia Bapak Prabowo Subianto dalam Kabinet Merah Merah Putih tertuang didalam Program Asta Cita dan sebagai bentuk perhatian dan kepedulian Pemerintah melibatkan TNI terhadap generasi muda harapan bangsa yang Tangguh agar tumbuhm secara cerdas, kuat dan generasi yang kompetitif di masa depan.
Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Asta Cita dan bertujuan untuk meningkatkan kualitas generasi muda melalui pemenuhan gizi yang seimbang dengan sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat, diharapkan program ini dapat berjalan dengan sukses dan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan generasi penerus bangsa.
Pembagian makanan bergizi tersebut mengutamakan kecukupan gizi dengan prinsip (4 sehat 5 sempurna). Dandim 0304/Agam Letkol Arm Bayu Ardhitya Nugroho, S.H., M. Han, didampingi oleh Ketua Persit KCK Cabang LVIII Kodim 0304/Agam, Ny. Titik Bayu Ardhitya Nugroho, serta Kapten Inf. Chairul Muhammad. Mereka disambut dengan riang gembira oleh murid-murid TK Kartika 1-57 dan TK Kartika 1-58.
Dandim 0304/Agam Letkol Arm Bayu Ardhitya Nugroho, S.H., M. Han mengatakan, Kegiatan ini merupakan bagian dari instruksi Bapak Prabowo Subianto di seluruh jajaran TNI AD, khususnya di wilayah Kodam I/BB. Setiap minggu kami melakukan uji coba sebagai bagian dari persiapan pelaksanaan program Makanan Tambahan Bergizi Gratis yang akan dimulai pada awal tahun 2025. jelas Dandim 0304/Agam.
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa program ini akan disesuaikan dengan pedoman yang telah ditentukan oleh Badan Gizi Nasional, termasuk panduan terkait indeks dan kecukupan gizi. Untuk tahap awal, pembagian makanan bergizi gratis ini akan diberikan ke Sekolah-Sekolah mulai dari TK, SD, SMP, hingga SMA, serta Panti Asuhan dan Ibu Hamil.
Ke depannya, setiap dapur gizi akan melayani hingga 3.000 Anak atau Siswa. Program ini tidak hanya untuk Anak-Anak, tetapi juga untuk Ibu Hamil serta Program ini juga akan melibatkan seluruh Instansi terkait dan masyarakat untuk mendukung program pemerintah pusat dalam meningkatkan kualitas gizi tersebut.
Kegiatan ini diharapkan dapat membantu menurunkan angka stunting di wilayah Kota Bukittinggi, Kami berharap pembagian makanan bergizi ini dapat menjadi pemicu untuk menekan angka stunting dan mendukung generasi muda yang sehat dan berkualitas, Ungkapnya.